Monday, November 26, 2012

Korban Banjir Sidareja Mulai Terserang Penyakit

 Ratusan pengungsi korban banjir di Kecamatan Sidareja, Cilacap, Jawa Tengah, mulai terserang penyakit. Mereka mendatangi pos kesehatan kecamatan untuk berobat, Senin.

Umumnya, pengungsi mengalami pusing dan gatal di sekujur tubuh. Bahkan, sejumlah pengungsi terserang panyakit gatal-gatal dan cacar air mirip gigitan serangga tomcat.

Indah, salah satu pengungsi mengaku, anaknya mulai terserang penyakit gatal-gatal. Selain itu, gigitan serangga mirip tomcat juga membuat tubuh anaknya mengalami gejala mirip cacar air.

Petugas menduga hal itu diakibatkan kondisi air yang kotor akibat banjir. Selain itu, kondisi cuaca yang terus menerus berubah membuat kondisi tubuh pengungsi menurun.

Sejak banjir melanda Kecamatan Sidareja pada Jumat (23/11) lalu, sejumlah posko kesehatan yang ada selalu ramai dikunjungi korban banjir. Mereka umumnya memeriksa tekanan darah dan pernafasan untuk mengetahui kondisi kesehatan mereka
























semoga bermanfaat 

Silahkan Tinggalkan Komentar tentang artikel ini

Comments for blogger! brought to you by Dunia Pendidikan , Ingin Kotak Komentar seperti ini? KLIK DISINI!?

1 Tanggapan:

  1. Sekilas media hanya meliput banjir dan pengungsi, padahal setelah surut baru terasa dampak banjir ketrugian materi dan penyakit

    ReplyDelete